Perbedaan Figma,Action Figure,Nendroid,Petite Chara,S.H.F dan Gasaphon
Hellooo Minnaaaaa (/^0^)/
Kalian mungkin udah gak asing dengan "Action Figure". Lalu bagaimana dengan jenis pajangan(Figure) yang lain?
Nah kali ini akan dibahas apa sih bedanya 6 jenis Figure diatas. Sebenernya ada banyak tapi kita bahas yang sering ada di Indonesia aja deh. Yokay
1.Figma
Figma adalah suatu figure yang dapat digerakkan dan dapat diganti ekspresi mukanya. Figma gerkanannya sedikit terbatas dan tidak sebebas S.H. Figuarts. Figma sendiri yang banyak diproduksi adalah tokoh tokoh anime. Sedangkan untuk tokoh Super Hero sangat sedikit seperti Iron Man dan Captain America.
2.Action Figure
Action Figure adalah pajangan yang hanya diam dan tidak bisa di ganti apa-apanya. Action Figure yang lebih detail disebut "PVC". Harga Action Figure Ori bervariasi. Mulai dari 300K sampai diatas 2JT (-0-)
3.Nendroid
Nendroid: Mainan yang lebih akrab disebut Nendo ini memiliki ciri yang khas yaitu karakternya dibuat Chibi(Berkepala besar). Nendroid ini bisa digerakkan terbatas dan bagian wajahnya bisa diganti seperti pada foto (:v). Nendroid yang banyak dibuat yaitu Nendroid Miku karena berwajah Moe.
4.Petite Chara
Petite Chara/Petite Chara Land adalah sebuah figure yang memiliki badan Chibi tetapi tidak sama dengan Nendo. Petite ini tidak dapat digerakkan dan biasanya dijual dalam satu set dari pabriknya atau jika satuan pun dalam event tertentu. Harga Petite ini tidak terlalu mahal. Hanya berkisar 200K-an. Petite yang banyak beredar yaitu Petite Naruto dan Love Live.
5.S.H.Figuarts
S.H.Figuarts /S.H.F merupakan saudara kembar dari Figma. Perbedaannya yaitu S.H.F ini dapat bergerak lebih leluasa dan sendi sendi pergerakannya terlihat sehingga kurang bagus untuk pajangan yang mengutamakan nilai Artistik. S.H.F yang banyak dibuat yaitu S.H.F kamen raider.
6. Gasaphon
Gasaphon adalah figure kecil ukuran 2-7 CM dan terdapat 2 jenis yaitu versi Figure biasadan versi Figure Gantungan Kunci. Gasaphon tidak dapat dibeli secara memilih. Kamu harus memasukkan koin ke kotak undian yang disediakan. Kemudian kamu akan mendapatkan Gasaphon dalam sebuah Cangkang Telur. Gasaphon yang kamu dapat bersifat acak. Bagi kamu yang penasaran dengan Gasaphon, Bisa coba ke AFAID atau ke Cibubur Junction. Biasanya 1 koin seharga Rp 15.000
Nah guys kalian lebih suka yang mana nih? dan jangan lupa harus disesuaikan budget juga yaah
# K artinya kilo/Ribu. maksudnya 300K adalah Rp 300.000
### ###
### ARIGATOU (/^0^)/###
~~ Ketahuilah agar tidak salah #No Name Chara
0 comments:
Post a Comment